Selalu mengalami perubahan, bagaimanakah tren desain grafis tahun ini? 2025 ini ternyata juga membawa sejumlah hal baru di berbagai bidang. Termasuk juga membawa tren tersendiri berkaitan dengan desain grafis ini.
Bagi Anda yang berkecimpung di dalam dunia desain, maka sangat penting supaya selalu update tentang tren terbaru. Dengan begitu, karya yang dimiliki akan relevan dengan tren sekarang dan menarik perhatian banyak orang.
Tren Desain Grafis Tahun Ini 2025
Seperti sudah disinggung sebelumnya, mengikuti perkembangan tren desain grafis tahun ini merupakan hal yang wajib dilakukan oleh desainer grafis. Dengan selalu mengikuti perkembangan itulah akan mendapatkan perhatian baik secara langsung ataupun online.
Itulah mengapa pentingnya untuk selalu mencari informasi tentang tren yang ada. Berikut ini adalah tren dari desain grafis di tahun 2025 yang wajib diketahui.
3D Surealisme
Tren yang pertama ini nantinya akan menggabungkan elemen realistik dan futuristik di dalam satu komposisi. Desain seperti ini biasanya dapat dilihat melalui dunia fiksi ilmiah yang menawarkan kombinasi warna mencolok dan warna cukup unik.
Penggunaan AI dan software grafis juga banyak dimanfaatkan untuk menciptakan adanya kesan futuristik pada desain. Tren ini sangat recommended untuk keperluan iklan, desain website ataupun media sosial.
Karakter 3D
Kendati desain grafis ini sudah ada sejak lama, tetapi juga tetap menjadi tren di tahun 2025 ini. Bahkan penggunaannya semakin banyak karena didukung dengan hadirnya teknologi semakin maju.
Biasanya penggunaan karakter 3D sendiri dapat ditemukan dalam sebuah desain aplikasi, pemasaran ataupun situs web. Karakter 3D itulah dapat memberikan kesan tersendiri pada sebuah ikon aplikasi ataupun pemasaran digital.
Kombinasi 2D dan 3D
Tren lainnya dari desain grafis di tahun 2025 adalah adanya kombinasi antara 2D dan 3D ini. Dengan cara inilah ternyata akan memberikan kebebasan bagi para desain untuk menggunakan kreativitas mereka.
Visual 3D hiper-realistik nantinya akan digabungkan dengan elemen 2D sehingga akan memberikan kesan unik tersendiri. Dengan tren ini, Anda bisa membuat ilustrasi bahkan animasi sekaligus.
Nostalgia 90-an
Siapa sangka desain era 90-an seperti retro akan kembali menjadi tren di tahun 2025 ini. Nantinya, desain tersebut akan memanfaatkan adanya warna pudar, motif bunga, garis retro ataupun adanya pola funky.
Nuansa yang ditampilkan dari desain ini lebih ke funky dan pola berani. Ini bisa diaplikasikan pada poster, banner ataupun kemasan produk.
Maximalism
Maximalism sendiri adalah sebuah tren desain yang nantinya akan memanfaatkan ruang desain secara full. Trennya akan memadukan adanya elemen visual mencolok sekaligus berlebihan.
Terdapat juga guratan tebal, warna cerah sekaligus pola besar agar dapat menarik perhatian juga. Bisa dibilang kesan mencolok benar-benar akan terasa pada desain grafis ini.
Bagi Anda yang berkecimpung di dalam dunia grafis, memahami bagaimana tren yang ada merupakan hal penting. Yuk segera pelajari bagaimana tren desain grafis tahun ini dan manakah favorit Anda?