Meski terdengar sepele, namun memilih desain rumah harus dipertimbangkan secara matang. Anda bisa mempelajari seputar desain di banyak tempat, salah satunya adalah hpneedlepoint. Dengan pemilihan desain yang tepat, maka rumah akan terlihat lebih indah.
Memang benar bahwa ada banyak faktor yang mempengaruhi kenyamanan penghuni rumah. Akan tetapi, desain memegang peranan cukup penting karena menyangkut banyak hal, mulai dari keindahan, kenyamanan, bahkan keamanan. Oleh karena itu, kali ini akan dibahas beberapa hal penting perlu diketahui terkait desain rumah.
Konsep Dasar Mengenai Desain Rumah
Sebagai calon orang yang akan menghuni dalam jangka waktu lama, Anda perlu tahu beberapa konsep dasar terkait desain rumah terlebih dahulu. Konsep ini akan sangat membantu ketika hendak berdiskusi dengan jasa interior atau semacamnya.
1. Tiga aspek penting
Dalam sebuah desain rumah, ada tiga aspek penting harus dipenuhi, yakni estetika, fungsi, serta efisiensi. Estetika berkaitan dengan suasana nyaman terutama secara visual. Kemudian, fungsi berkaitan dengan bagaimana ruangan bisa digunakan secara maksimal oleh penghuni. Sementara itu, efisiensi berkaitan dengan bagaimana ruang terbatas sekalipun bisa memberikan kenyamanan pada penghuni.
Jadi, ketika sudah memilih sebuah desain, pastikan Anda telah memenuhi ketiga aspek di atas. Apabila ada salah satu saja tidak terpenuhi, maka ada kemungkinan kenyamanan penghuni bisa terpengaruh dan tentu saja itu tidaklah baik.
2. Pemilihan gaya
Jika diperhatikan, setiap rumah pasti mempunyai gaya desain tersendiri. Gaya desain harus disesuaikan dengan preferensi penghuninya, apakah itu modern, klasik, minimalis, atau sebagainya. Pemilihan gaya sangat penting karena jika bertentangan dengan karakter penghuni, maka rasa tidak nyaman akan muncul.
3. Tata letak
Desain rumah yang baik juga harus memperhatikan tata letak setiap komponen yang ada. Anda perlu tahu bagaimana konsep menempatkan meja, kursi, tempat tidur, peralatan dapur, dan lain-lain. Jika tata letaknya kacau, maka hal ini akan mengganggu efisiensi penggunaannya.
Pastikan penempatan barang-barang atau furniture tidak mengganggu mobilitas namun tetak mudah diakses. Kemudian, perhatikan juga bagaimana sirkulasi udara supaya tetap berjalan dengan baik. Biasanya penataan seperti ini bisa didiskusikan dengan jasa interior.
Rekomendasi Pilihan Desain Rumah Tahun Ini
Tahun ini akan ada beberapa tema desain rumah yang mungkin akan menjadi pilihan banyak orang. Anda bisa mencoba salah satu dari daftar ini, mengkombinasikan, atau bahkan berinovasi sesuai kreativitas.
1. Konsep ramah lingkungan
Di era modern dengan segala kecanggihan teknologi yang ada, beberapa orang justru lebih memilih menggunakan desain berkonsep ramah lingkungan. Pasalnya, orang-orang sudah semakin sadar bahwa lingkungan saat ini kian memburuk karena pengaruh berbagai hal seperti limbah industri, polusi udara, dan sebagainya.
Dengan menggunakan konsep ramah lingkungan, diharapkan kestabilan lingkungan bisa tetap terjaga tanpa mengurangi keindahan rumah. Beberapa contoh konsep ini adalah penggunaan panel surya dan material daur ulang. Selain itu, menambahkan tanaman hijau juga akan membantu meningkatkan kualitas udara sehingga penghuni menjadi lebih sehat.
2. Konsep smart house
Kepraktisan dalam segala hal seakan menjadi sebuah kebutuhan baru saat ini. Orang-orang semakin sibuk sehingga di beberapa aspek kehidupan perlu adanya hal-hal praktis, salah satunya pada hunian. Itulah yang melatarbelakangi munculnya desain rumah dengan konsep smart house.
Sesuai dengan namanya, rumah ini akan dilengkapi dengan berbagai teknologi canggih guna memudahkan penghuni dalam aktivitas sehari-hari. Beberapa contoh penerapan konsep ini antara lain adanya sensor suhu, keamanan digital, smart light, sensor suara, dan masih banyak lagi.
3. Konsep open space
Ada kalanya seseorang akan merasa bosan dengan tata ruang di rumahnya. Hanya saja, untuk menata ulang tentu membutuhkan dana cukup besar. Jika Anda termasuk salah satu orang itu, maka konsep open space bisa menjadi pilihan tepat.
Pada dasarnya, rumah dengan konsep ini akan menghilangkan sekat antar ruangan dengan tujuan mendapatkan kesan ruangan lebih luas. Anda bisa menambahkan sekat-sekat yang dapat diatur secara fleksibel sehingga ketika sudah merasa bosan, sekat tersebut bisa disesuaikan kembali.
4. Konsep minimalis
Konsep ini sangat cocok untuk Anda yang tidak terlalu menyukai desain mencolok atau berlebihan. Secara visual memang tidak ada hal yang menarik karena baik pemilihan warna hingga tata ruang mengusung konsep minimalis.
Akan tetapi, banyak orang meyakini bahwa konsep minimalis dapat membantu memberikan efek ketenangan bagi penghuninya. Hal tersebut dikarenakan minimnya barang-barang atau visual yang mendistraksi. Dengan kata lain, ketenangan dan kenyamanan adalah poin plus dari konsep ini.
5. Konsep natural
Terakhir, desain dengan konsep natural juga akan menjadi pilihan banyak orang. Penggunaan warna alami berbahan kayu atau tanaman hijau akan membuat ruangan menjadi lebih menenangkan. Anda bisa menggabungkan konsep ini dengan sebelumnya sehingga efek relaksasinya akan jauh lebih baik.
Tips Memilih Desain Rumah yang Tepat
Untuk menemukan pilihan desain terbaik, ada beberapa tips bisa Anda lakukan. Pertama, sesuaikan desain dengan kebutuhan dan preferensi Anda. Jika Anda kurang menyukai hal yang mencolok atau visual terlalu ramai, cobalah menggunakan konsep minimalis atau natural.
Selanjutnya, manfaatkan setiap sudut ruangan dengan optimal. Usahakan tidak ada ruangan yang sia-sia terlebih jika ukurannya tidak terlalu luas. Anda bisa mencoba menggunakan meja lipat, rak dinding, atau sebagainya.
Terakhir, perhatikan ventilasi udara setiap ruangan. Apapun desain atau konsep yang Anda pilih, ruangan akan menjadi tidak nyaman jika sistem ventilasi udaranya buruk. Pasalnya, ventilasi berfungsi sebagai media masuknya udara segar agar ruangan terasa sejuk.
Dapat disimpulkan bahwa setiap konsep desain mempunyai karakter berbeda-beda dan sebaiknya disesuaikan dengan penghuninya. Oleh karena itu, pastikan Anda mempertimbangkan hal-hal di atas terlebih dahulu. Jika perlu, berkonsultasi dengan jasa renovasi atau jasa interior juga akan lebih baik.